PRODI KPI TERMASUK KEDALAM 15 MAHASISWA UIKA BOGOR YANG RESMI MELAKSANAKAN KKN DI THAILAND

UIKA Bogor meresmikan sebanyak 15 mahasiswa untuk melaksanakan kegiatan KKN di luar negeri ( Thailand ) ketika dalam acara Halal Bi Halal salah satunya yaitu dari prodi KPI dengan jumlah 4 orang mahasiswa. ( 03/05/23 ).

Dalam acara tersebut telah menghadirkan para Rektor, Dosen, serta mahasiswa penerima beasiswa. Selain menggelar acara Halal Bi Halal, pihak kampus juga mengumumkan beberapa prestasi yang diraih oleh mahasiswa dan meresmikan 15 mahasiswa yang akan melaksanakan kegiatan KKN di Thailand yaitu dari prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam sebanyak 4 orang, Pendidikan Bahasa Inggris sebanyak 5 orang, Pendidikan Agama Islam S1 sebanyak 2 orang, Ekonomi Syariah 1 orang, dan dari prodi Management Ekonomi Syariah 3 orang. Kegiatan KKN ini akan dilaksanakan pada tangga 13 Mei-13 Oktober 2023.

Rektor UIKA Prof. Mujahidin dalam sambutannya menyampaikan bahwa “untuk mahasiswa yang akan melaksanakan KKN di Thailand harus mendapatkan izin dari orangtua, sehat, dan beliau pun berpesan untuk menjalankan perintah Allah, menjaga citra Universitas dan Bangsa, serta memberikan manfaat yang banyak bagi muslim disana.”

Salah satu mahasiswa dari prodi KPI yang akan melaksanakan KKN di Thailand pun menyampaikan kesan pesan dan alasan mengikuti KKN di Thailand “Kesannya yang pasti saya sangat bersyukur berkesempatan berbagi sekaligus mencari ilmu diluar negara, dan menurutku cukup menantang juga, karena secara tidak langsung kita dituntut untuk bisa beradaptasi dengan kultur yang berbeda. Pesannya, semoga disana saya dan teman-teman

peserta KKN Thailand lainnya tidak hanya mendapatkan pengalaman namun juga pelajaran yang berharga. Terkait alasan, sebenarnya tidak ada alasan khusus kenapa akhirnya memilih Thailand, karena memang tertarik saja dengan program ini dan akhirnya mendaftarkan diri dan mengikuti seleksi. Ketika akhirnya dinyatakan lolos, maka saat itu dengan bismillah saya langsung mengambil kesempatan itu. Mengingat kesempatan itu tidak akan datang dua kali”. Ujar Lusi.

Sejauh ini prodi KPI telah banyak melakukan kegiatan positif yang melibatkan orang banyak atau dapat disebut dengan bergerak dibidang sosial seperti kegiatan Safari School dalam rangka promosi memperkenalkan KPI ledih jauh plus sanlat ke sekolah-sekolah yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa semester 2. Mahasiswa semester 2 telah melaksanakan Safari School ke beberapa sekolah yaitu SMK Al-Hafidz, SMK Putera Pelita Tenjolaya, SMK Taruna Terpadu 2, MA Sidrojul Athfal 2, dan SMK Luqman Al-Hakim.

Mahasiswa sebanyak 6 orang dan 1 orang sebagai pendamping berkunjung melakukan Safari School ke sekolah SMK Putera Pelita Tenjolaya. Tepatnya di Jl. Abdul Fatah No.7, Cibitung Tengah, Kec. Tenjolaya, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16370. Sasaran utama adalah siswa kelas 3 SMK yang mendekati kelulusan sehingga, mereka mendapat pembekalan untuk memilih melanjutkan study-nya. Dalam kegiatan promosi semua siswa sangat berantusias dan para guru-guru pun sangat mengapresiasi kegiatan ini. Adapun salah satu dari siswa yang memberikan tanggapan “alhamdulillah, setelah mengikuti kegiatan promosi kakak-kakak dari UIKA saya pribadi menjadi tahu ternyata masih ada universitas yang bagus dan biaya terjangkau dengan fasilitas yang terpenuhi”. Ujar Putri Aliya. ( 27/03/23 ).

Melihat keaktifan kegiatan KPI ini sangat memberi dampak yang positif kepada khalayak banyak dengan kegiatan yang begitu bermanfaat, peduli sesama, dan masih banyak lagi kegiatan lain sehingga banyak orang-orang yang mengapresiasikan kegiatan-kegiatan yang sudah terlaksana. Nama : Zulfa Saparina

  • sultan69